Breaking News

Warga Ampah Antusias Adanya SIMADE Satlantas Polres Bartim Di Daerahnya

 



 - Polres Barito Timur –.

Warga Masyarakat Ampah, Kec.Dususn Tengah, Kab.Bartim sambut antusias SIM Masuk Desa (SIMADE) Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Britim di daerahnya, minggu (18/09/2022) pagi


Kapolres Bartim Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Viddy Dasmasela,S.H, S.I.K., melalui Kasatlantas Polres Bartim Ajun komisaris Polisi (AKP) Irfan Mochammad Nur Alireja,S.I.K, M.H., mengatakan "Pelayanan SIMADE ini kita lakukan guna memebtu masyarakat Kab. Bartim dan sekitarnya agar lebih cepat, lebih murah dan lebih mudah dalam kepengurusan Surat Ijin Mengemudi (SIM) dikarnakan masyarakat yang jauh dari Mapolres Bartim tidak perlu lagi datang jauh-jauh ke Polres Bartim cukup mendatangi SIMADE.


"Kegiatan ini merupakan salah satu Inovasi kami dari Satlntas Polres Bartim, Jajaran Polda Kalteng dalam rangka mempermudah, mempercepat pelayanan kami kepada masyarakat dalam hal kepengurusan SIM, sehingga akan mengurangi baik waktu maupun biaya yang di timbulkan karena masyarakat tidak usah repaot-repot datang jauh-jauh ke Polres Bartim dan cukup mnadatangi SIMADE Kami." ucap Irfan


Lebih lanjut, SIMADE ini sudah berjalan lama dan menyasar ke pelosok-pelosok wilayah Kab.Bartim yang tentunya terdapat jaringn internet dan kegiatan kali ini kita laksanakan di Ampah, kecamatan Dusun Tengah, Kab.Bartim, Prov. Kalteng


"Pelayanan SIMADE ini sangat mendapat sambutan yang sangat antusias dari masyarakat dikarenakan letak Geografis Di wilayah Bartim ini sangat luas dan jarak tempuh dari tiap Kecamatan atau Desa ke Polres Bartim sangat jauh sehingga dengan adanya pelayanan ini masyarakat sangat merasa terbantu.," tandasnya 


Ia berharap, dengan adanya kegiatan diharapkan masyarakat akan lebih sadar dalm hal kepengurusan SIM dikarnakn hampir semua warga Bartim ini memiliki kendaraan bermotor bik Roda Dua maupun Roda Empat sehingga sarat utam mengendarai kendaran bermotor di Jalan Aya adalah wajib memiliki SIM.(Ar/Sam)

Tidak ada komentar