Breaking News

Rumah Makan Gratis Makassar

 




Makassar, Radar Jakarta,-

Rumah makan dan warung kopi (warkop) di era tahun 2000 an sangat menjamur di kota Makassar.

Tersebutlah salah satu rumah makan yang terletak di bilangan jalan Toddopuli Raya, Kota Makassar menyiapkan 500 hingga 600 bungkus per hari secara gratis.

"Sudah sekitar setengah bulan ini kami menyiapkan makanan kepada siapa saja yang ingin menyantap menu   di sini tanpa dipungut bayaran alias gratis," kata Fardi, SE, pemilik rumah makan tersebut.

Dikatakan sarjana ekonomi manajemen lulusan  Universitas Muslim Indonesia (UMI) Makassar pada 2005 ini, bahwa ia menyiapkan 500 hingga 600 bungkus per hari kepada siapa saja yang ingin mencicipi aroma makanan miliknya.

"Saya lakukan ini dengan ikhlas disamping memberi hiburan kepada masyarakat,"tutup Fardi, Rabu (24/8/2022) siang.


Reporter: Andi Razak BW.

Editor: Ra Ja.net/redaksi.

Tidak ada komentar