Breaking News

*DANREM 132/TDL BESERTA KETUA PERSIT KCK KOORCAB REM 132 HADIRI UPACARA 17 AGUSTUS 2022*

 



Palu - Danrem 132/Tdl Brigjen TNI Toto Nurwanto S.I.P., M.Si., bersama Ketua Persit Koorcab Rem 132 Ny. Ros Toto Nurwanto menghadiri upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Kemerdekaan  Republik Indonesia  yang dilaksanakan di lapangan Upacara Kantor Gubernur Prov Sulawesi Tengah, Rabu (17/8/2022).


Bertindak sebagai Inspektur Upacara, Gubernur Sulawesi Tengah, H. Rusdi Mastura dan sebagai Komandan Upacara Mayor CHK Stevanus Piay S.H yang sehari-hari menjabat sebagai Kakum Rem 132/Tdl.

Selanjutnya bertindak sebagai pembaca Naskah Proklamasi adalah Ketua DPRD Provinsi Sulteng srrta pembaca Doa oleh kepala kantor wilayah kementerian agama Provinsi Sulteng.


Prosesi  pengibaran bendera Merah Putih oleh Putra dan Putri terbaik Sulawesi Tengah yang tergabung dalam Paskibraka tingkat Provinsi. Berbeda dari upacara tahun-tahun sebelumnya untuk Pasukan Pengibar Bendera 17 dan 8 terdiri dari pasukan Paskibraka sedangkan pasukan 45 terdiri dari gabungan TNI AD, TNI AL dan Polri.


Turut hadir dalam upacara tersebut diantaranya, Mamun Amir ( Wakil Gubernur Sulteng ), Irjen Pol. Rudi Suhfahriadi ( Kapolda Sulteng ), Brigjen. TNI Toto Nurwanto ( Danrem 132 Tdl ), Letkol laut (P) M.Catur S, SH.CHRMP. (Danlanal Palu), Kapten AU Salmon Abas (Danpos AU), Hj. Nilam Sari Lawira ( Ketua DPRD Sulteng ), Brigjen TNI Arman Dahlan (Kabinda Sulteng), Bpk M. Isa Ansary, S.H (Kepala kejaksaan Tinggi Sulteng), Drs Muh Nizam M.H (Kasatpol PP Sulteng), Para Kepala dinas Provinsi Sulteng, Para Unsur Forkopimda Sulteng, Para eks Napiter wilayah Kabupaten Poso, parigi dan Kota palu dan Para tamu undangan yang hadir ± 1500 orang.


Acara dilanjutkan dengan pembacaan ikrar kesetiaan kepada NKRI oleh Para eks Napiter kabupaten Poso, kabupaten Sigi dan Kota Palu, pemberian remisi kepada Narapidana dan Napi anak, pemberian hadiah berupa piala, uang pembinaan serta motor kepada Bupati yang daerahnya menjadi juara dan penyelempangan kepada duta terpilih dari berbagai daerah di Sulawesi Tengah.(PENREM_132)

Tidak ada komentar