Breaking News

Masyarakat Desak Pemerintahan Desa Ladang Bisik melakukan Normalisasi Tranportasi Perahu Robin

 





Aceh Singkil -

 Warga Ladang Bisik, Kecamatan Kota Baharu, Aceh Singkil, mendesak Pemerintah Desa segera melakukan normalisasi saluran akses jalur perahu, lantaran saluran sungai tersebut menjadi semakin dangkal, 



Kedangkalan saluran akses jalan transportasi perahu Robin, berakibat petani sawit dan petani nelayan kewalahan beraktifitas hingga buah panen sawit produksi masyarakat mengalami pembusukan di lokasi kebun, Kata Kades Ladang Bisik Kasih Angkat kepada wartawan radarjakarta net Senin,(18/7/2022),


Lanjutnya, Kasih Angkat, "lantaran kondisi saluran dangkal sudah mengalami satu bulan lebih, lalu pendangkalan  lebih kurang 700 meter , sehingga masyarakat dan Pemerintah Desa menurunkan alat berat untuk melakukan normalisasi saluran," ucapnya,


Karena, kata Kasih Angkat, penanganan normalisasi saluran jalur transportasi air buatan tersebut, merupakan hal yang di butuhkan masyarakat atau sebagai urat nadi utama untuk pemenuhan kebutuhan masyarakat Desa Ladang bisik, tuturnya,


 Sehingga dengan desak masyarakat Desa, Pemerintah Desa Ladang bisik berupaya memasukkan program normalisasi saluran ke Anggaran Desa,



 "mudah - mudah tidak ada kendala dan berharap pihak-pihak terkait mendukung program - program yang di butuhkan masyarakat kerna ini merupakan program tanggap darurat, kebutuhan mendesak masyarakat." Tutup Kasih Angkat Kades Ladang Bisik. Radarjakarta net ( Rayali lingga).

Tidak ada komentar