Konferprov XV PWI Riau di Buka, Asisten 1 Gubri : Tepis Semua Hoax
BENGKALIS, RADARJAKARTA.NET—
Selasa malam (22/6/2022), Konferprov XV PWI Riau resmi di buka Asisten 1 Gubri Masrul Kasmy.
Konferprov XV PWI Riau dalam rangka laporan pertanggungjawaban pengurus PWI Riau periode 2017-2022 dan Pemilihan Pengurus PWI Riau periode 2022-2027.
Mengambil tempat di Pendopo Rumah Dinas Bupati, pembukaan Konferprov di mulai Welcome Dinner.
Makan malam, pantun pembuka, Lagu Kebangsaan Indonesia Raya dan Mars PWI, jadi parsial rangkaian acara.
Sambutan Ketua Panitia ucapkan terimakasih kepada Gubri dan Pemprov, Bupati dan Pemkab/Forkopimda dan semua pihak yang telah dukung kegiatan.
"Terimakasih dukungan semua pihak," ungkap nya.
Kesempatan berikutnya, Ketua PWI Riau Zulmansyah Sekedang haturkan terima kasih kepada 1.000-an anggota PWI Riau yang sudah bersama-sama membesarkan organisasi konstituen Dewan Pers tersebut.
"Sejak saya di lantik 2017 lalu, program UKW gratis dan rekrutmen 150 anggota baru merupakan program yang sudah kita lakukan. Kemajuan besar di banding periode sebelumnya. Semua berkat kekompakan dan persatuan PWI Riau," buka Sekedang, yang juga berniat maju kembali sebagai Ketua, dalam Konferprov tersebut.
Beliau juga paparkan hal lainnya terkait PWI Riau. Program dana bergulir Rp 100 juta, tuk anggota yang miliki usaha UKM, pemberian bingkisan Idul Fitri, pembelaan PWI terhadap anggota oleh karena karya jurnalistik dan lain sebagainya.
"Program dana bergulir hanya PWI Riau saja miliki di Indonesia," ujar Sekedang.
Di akhir sambutannya, Sekedang apresiasi Wakil Bupati Bengkalis, Bagus Santoso yang masih tetap dengan jati diri asalnya.
"Salut dan apresiasi Pak Bupati Bagus Santoso, walau saat ini sudah jadi pejabat publik, tapi KTP nya masih tertulis Wartawan," tutup Sekedang.
Bupati Bengkalis Kasmarni di wakili Bagus Santoso sampaikan rasa bangga dan apresiasi pada PWI Riau, karena telah pilih Bengkalis sebagai tuan rumah Konferensi.
"Dukungan penuh dari kami Pemkab beri demi suksesnya Konferprov. Pers sangat penting bagi Pemkab sebagai Publik Relationship pembangunan dan mitra, juga sumber informasi," ungkap Bagus Santoso.
Di akhir sambutannya, Bagus Santoso kenalkan 8 buku yang baru di launching Selasa pagi tadi.
"Saya mengajak anggota PWI agar bisa terbitkan buku, sebagai perbendaharaan literasi jurnalistik," tutup nya.
Ketua Bidang Organisasi PWI Pusat, Zulkifli Gani Ottoh dalam sambutannya apresiasi PWI Riau, Pemkab dan berbagai pihak, atas terlaksananya Konferprov.
"Tadi kata Bagus Santoso PWI adalah mitra, bagaimana perhatian Pemkab terhadap wartawan..??," tutup
Gubernur Riau Syamsuar di wakili Asisten 1 Masrul Kasmy, kemudian secara resmi buka Konferprov XV PWI Riau.
"Eksistensi PWI jadi perekat dan pemersatu wartawan di Riau. Tepis semua berita hoax. Peran Pers imbangi kemajuan teknologi. Kemajuan wartawan jadi tanggungjawab PWI. Selamat berkonfrensi," singkat padat ucapan Masrul Kasmy.
Tampak hadir saat pembukaan Konferprov, Kapolda Riau Irjen M Iqbal di wakili Kapolres Dumai AKBP M Kholid, Dewan Kehormatan PWI Raja Pane, Forkopimda Riau dan Bengkalis dan semua pihak terkait.
(ES)
Tidak ada komentar